Wednesday, August 20, 2014

Zulfiqar, Pedang Legendaris Paling Mematikan dalam Sejarah




Dalam berbagai riwayat sejarah disebutkan berbagai senjata yang menjadi andalan para tokoh dan pahlawan untuk bertempur. Benda-benda itu secara tak langsung telah ikut andil dalam pergerakan sejarah.
Di antara semua senjata yang pernah terlibat dalam kisah-kisah heroik dalam catatan sejarah, barangkali pedang paling sering digunakan.
Dari enam pedang paling mematikan dalam sejarah yang dirangkum Toptenz, satu diantaranya adalah milik pemimpin Islam terkemuka, Ali bin Abi Thalib.
Ali termasuk pengikut paling setia Nabi Muhammad SAW dan sering menyertainya dalam pertempuran melawan orang-orang kafir. Menurut legenda, Nabi Muhammad memberikan pedang Zulfiqar kepada Ali saat Perang Uhud.
Pedang melengkung dengan ujung bercabang dan tulisan kaligrafi di bilahnya itu telah membantu Ali dalam usahanya menegakkan agama Islam, termasuk dalam Perang Parit. Dikatakan bahwa Ali menggunakan pedang di Perang Parit dan Perang Badar.
Lima pedang lainnya adalah Pedang Marengo Napoleon, Pedang Excalibur St. Galgano, Kusanagi no Tsurugi, Pedang William Wallace dan Pedang Goujian.
(Ism, Sumber: Merdeka.com)


EmoticonEmoticon