Monday, October 2, 2017

4 Pantai Cantik di Muna


Pulau Muna merupakan pulau yang menajubkan dan merupakan pulau yang tersembunyi yang diapit oleh pulau buton, pulau kabaena, pulau kendari dan pulau pulau di sekitarnya. Muna memiliki beberapa pantai cantik yang sangat indah, dimana bagi siapa yang mengunjunginya akan terpesona dengan keindahannnya. pulau muna memiliki keindahan yang tak biasa dan sangat cocok jadi tujuan traveling. Pulau muna disebut sebagai Raja Ampatnya Sulawesi Tenggara. Ada banyak keindahan mulai dari pantai, alam bawah laut, pesona budaya, pulau-pulau kecil yang dapat Anda temui di tempat ini. Berikut ini adalah 4 pantai cantik yang berada di Pulau Muna :

1. Pantai Meleura

Pantai Meleura Muna

Berjarak sekitar 20 Km dari pusat kota raha, pantai meleura bisa di tempuh dengan waktu 35 Menit.
Pantai yang tidak berpasir namun memiliki pulau pulau kecil disekelilingnya yang menjadi daya tarik tersendiri.


Keindahannya terhampar dengan pulau-pulau karang ditumbuhi pepohonan hijau dan laut yang begitu indah. Bagi yang hobi Snorkeling, berenang atau menyelam sangat cocok untuk di coba. Pengunjung dapat menikmati keindahan pantai dengan menyewa perahu.

Pantai Meleura


Bagi kamu yang hobi foto  banyak tebing disekitar pantai yang bisa digunakan mengabadikan moment dengan latar pantai, dijamin tidak bakalan nyesal. 
Pantai Meleura berada di  Lakarinta, Lohia, Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara.

BACA JUGA : Pantai Meleura  Menjadi Tempat Syuting film Jembatan Pensil

Loading...
 
2. Pantai Napabale


Pantai Napabale Muna


Pantai Napabale berada di desa lohia, kabupaten muna berjarak 30 KM dari pusat kota Raha, Keindahan danau dan pantai Napabale adalah keajaiban alam yang sayang anda lewatkan.

Pemandangan indah pulau pulau kecil, bongkahan batu karang yang ditumbuhi pepohonan hijau berpadu dengan gradasi air laut yang hijau menambah keindahannya.

Pantai Napabale


Uniknya di pantai ini terdapat terowongan alami batu karang yang cukup panjang. Sebuah hal yang sangat unik dan indah yang sulit ditemui di tempat lainnya. Aktivitas yang paling mengasyikkan adalah mengelilingi danau dengan perahu tradisional yang disewakan oleh masyarakat.

3. Pantai Walengkabola

Pantai Walengkabola


Pantai  Walengkabola adalah salah satu pantai paling cantik yang ada di Muna. Berada di Desa Oempu, Kecamatan Tongkuno, Kabupaten Muna, berjarak 72 KM dari pusat kota raha yang dapat ditempuh 60 Menit Perjalanan darat. Pasir pantai di sini terlihat putih bersih dan lembut. banyaknya gua-gua yang merupakan sumber mata air bagi masyarakat. Tidak mengherankan jika nama-nama kampung di Walengkabola banyak yang menggunakan kata “Oe” dalam bahasa Muna artinya air, misalnya desa Oempu.

Baca Juga : Wisata Danau Gempol Muna Barat

4.Pantai Morano
Pantai Morano

Pantai Morano terletak di desa oempu walengkabola kecamatan Tongkuno kabupaten Muna Sulawesi Tenggara, posisi pantainya berada di sebelah utara dari danau moko, jalur yang dilalui menuju ketempat ini sejalur dengan danau moko, pantai dengan pasir putih bersih, menyuguhkan panorama pantai yang eksotis, pantai morano merupakan destinasi wisata baru dikabupaten muna, tepatnya sekitar bulan Januari-Februari 2018 dikenalkan kepublik. Pantai dengan sejuta keindahan yang perlu anda nikmati dan anda kunjungi, hempasan ombak, tiupan angin, serta udara pantai yang sejuk menambah kenikmatan keindahan pantai, para pengunjung tidak akan menyesal setelah berkunjung ketempat ini. bagi para wisatawan dapat minikmati keindahan pantai dengan menyewa perahu untuk menyusuri dan menikmati keindahan panorama pantai morano, serta disediakan juga penyewaan ban yang dapat dijadikan pelampung untuk berenang.



Loading...


EmoticonEmoticon